Subscribe RSS

Jenis-jenis tanaman bungan kantong semar (Nepenthes) ternyata didapati juga di Sulawesi. Pulau Sulawesi menjadi pulau dengan jenis spesies kantong semar terbanyak ketiga di Indonesia setelah Sumatera dan Kalimantan.

Di pulau sulawesi ini sedikitnya terdapat 9 spesies bunga kantong semar alami yang lima di antaranya merupakan tanaman endemik pulau ini. Sedangkan empat jenis lainnya, meskipun asli Sulawesi namun bisa ditemukan di pulau lainnya.

Berikut adalah daftar jenis tanaman bunga kantong semar (Nepenthes) yang merupakantanaman endemik Sulawesi.

  1. Nepenthes eymae (endemik Sulawesi Tengah).
  2. Nepenthes glabrata (endemik Sulawesi Tengah).
  3. Nepenthes hamata (endemik Sulawesi)
  4. Nepenthes pitopangii (endemik Taman Nasional Lore Lindu)
  5. Nepenthes tomoriana (endemik Sulawesi)

Berikut merupakan daftar jenis tanaman bunga kantong semar (Nepenthes) asli Sulawesi namun dapat ditemukan di tempat lain (bukan endemik).
  1. Nepenthes gracilis. Terdapat di Brunei Darussalam, Indonesia (Kalimantan, Sulawesi, Sumatera); Malaysia (Semenanjung Malaysia, Sabah, Sarawak), Singapura, dan Thailand.
  2. Nepenthes maxima. Terdapat di Indonesia (Papua, Maluku, Sulawesi) dan Papua New Guinea.
  3. Nepenthes mirabilis. Terdapat di Australia, Brunei Darussalam, Kamboja, China, Indonesia (Papua, Kalimantan), Laos, Malaysia (Semenanjung Malaysia, Sabah, Sarawak); Papua New Guinea, Filipina; Thailand, dan Vietnam.
  4. Nepenthes tentaculata. Terdapat di Indonesia (Kalimantan, Sulawesi) dan Malaysia.

Berikut ini gambar (foto) kesembilan jenis (spesies) kantong semar alami yang asli pulau Sulawesi Indonesia.



Nepenthes eymae

Nepenthes glabrata

Nepenthes gracilis

Nepenthes maxima

Nepenthes hamata

Nepenthes mirabis

Nepenthes pitopangi

Nepenthes tentaculata

Nepenthes tomoriana


Selain di Sulawesi tanaman bunga kantong semar tersebar di pulau Sumatera (37 jenis), Kalimantan (36 jenis), Papua (11 jenis), serta di pulau Maluku (4 spesies), dan Jawa (3 spesies). Selain di Indonesia, tanaman karnivora ini juga ditemukan dibeberapa negara lain seperti Australia, Brunei Darussalam, China, Filipina, India, Laos, Malaysia, Mikronesia, Myanmar, Madagaskar, Misool, Palau, Selaindia Baru, Singapura, Srilanka, dan Seychelles. Total spesies tanaman kantong semar mencapai lebih dari 129 jenis.

Sulawesi dan pulau-pulau lain di Indonesia menjadi pusat keanekaragaman spesiestanaman kantong semar. Dan kita harus bangga dengan itu. Semoga kebanggaan kita ini bisa kita wariskan kepada anak cucu kita kelak.

Referensi dan gambar: www.iucnredlist.org dan wikipedia
Sumber :http://alamendah.wordpress.com

Category: | 0 Comments


Aneka jenis spesies kantong semar asli Kalimantan merupakan daftar spesiesNepenthes (kantong semar) yang merupakan tumbuhan asli di pulau Kalimantan Indonesia.

Pulau Kalimantan (Borneo) menjadi pulau dengan jumlah spesies kantong semar terbanyak kedua setelah Sumatera. Di pulau ini terdapat 36 jenis kantong semar alam. Baik yang endemik (tersebar di seluruh wilayah Kalimantan maupun zona-zona tertentu) maupun non-endemik.

Jenis spesies kantong semar (Nepenthes) asli dan endemik Kalimantan, antara lain:

  1. N. bicalcarata (Fanged Pitcher-Plant); Indonesia, Malaysia, dan Brunei Darussalam.
  2. N. boschiana (Bosch’s Pitcher-Plant); Indonesia.
  3. N. campanulata (Bell-Shaped Pitcher-Plant); Endemik Kalimantan Timur.
  4. N. clipeata (Shield-Leaved Pitcher-Plant); Endemik Gunung Kelam, Kalimantan Barat.
  5. N. ephippiata; endemik Gunung Raya dan Gunung Lesong, Kalimantan Tengah.
  6. N. fusca; Indonesia, Malaysia, dan Brunei Darussalam.
  7. N. hirsuta; Indonesia, Malaysia, dan Brunei Darussalam.
  8. N. hispida; Indonesia, Malaysia, dan Brunei Darussalam.
  9. N. mapuluensis; Endemik Kalimantan Timur.
  10. N. mollis; Endemik Kalimantan Timur.
  11. N. pilosa; Indonesia dan Malaysia.
  12. N. stenophylla; Indonesia, Malaysia, dan Brunei Darussalam.
  13. N. veitchii; Indonesia, Malaysia, dan Brunei Darussalam.
  14. N. vogelii; Indonesia, Malaysia, dan Brunei Darussalam.
Spesies Kantong Semar asli dari Kalimantan yang bisa dijumpai di pulau lain (bukan endemik), seperti.
  1. N. albomarginata; Indonesia (Kalimantan, Sumatera), Malaysia (Semenanjung Malaysia).
  2. N. ampullaria; Brunei Darussalam, Indonesia (Papua, Kalimantan, Sumatera), Malaysia (Semenanjung Malaysia, Sabah, Sarawak), Papua New Guinea, Singapura, Thailand.
  3. N. gracilis; Brunei Darussalam, Indonesia (Kalimantan, Sumatera), Malaysia (Semenanjung Malaysia, Sabah, Sarawak), Singapura, Thailand.
  4. N. mirabilis; Australia, Brunei Darussalam, Kamboja, China, Indonesia (Papua, Kalimantan), Laos, Malaysia, Papua New Guinea, Filipina, Thailand, Vietnam.
  5. N. rafflesiana; Brunei Darussalam, Indonesia (Kalimantan, Sumatera), Malaysia (Semenanjung Malaysia, Sabah, Sarawak), Singapura.
  6. N. reinwardtiana; Indonesia (Kalimantan, Sumatera), Malaysia (Semenanjung Malaysia).
  7. N. tentaculata; Indonesia (Kalimantan, Sulawesi), Malaysia.
Sisanya merupakan kantong semar (Nepenthes) endemik Kalimantan (Borneo) tetapi tidak terdapat di wilayah Indonesia melainkan hanya dijumpai di daerah Sabah, Serawak atau Brunei Darussalam saja. Spesies itu adalah: N. burbidgeae, N. chaniana, N. edwardsiana, N. faizaliana, N. glandulifera, N. hurrelliana, N. lowii, N. macrophylla, N. macrovulgaris, N. muluensis, N. murudensis, N. northiana, N. platychila, N. rajah, dan N. villosa.

Untuk pulau Sumatera bisa melihat daftar kantong semar Sumatera. Sedangkan pulau lain di Indonesia semisal Sulawesi, Kepulauan Maluku, Jawa, dan Papua akan saya paparkan di kesempatan lain.
Napenthes fusca

Napenthes rafflesiana

Napenthes stenophylla

Nepenthes bicalcarata

Nepenthes boschiana

Nepenthes clipeata

Nepenthes ephippiata

Nepenthes mapuluensis

Nepenthes veitchii

Klasifikasi ilmiah: Kerajaan: Plantae; Divisi: Magnoliophyta; Kelas: Magnoliopsida; Ordo: Caryophyllales; Famili: Nepenthaceae; Genus: Nepenthes; Spesies: lihat daftar.

Referensi dan gambar: www.iucnredlist.org dan wikipedia
sumber :http://alamendah.wordpress.com

Category: | 0 Comments

1. Januari (Bunga Anyelir )




Bunga anyelir atau disebut juga bunga teluki (bahasa inggris: Carnation) berasal dari kawasan Mediterania dan telah dibudidayakan selama ribuan tahun. Bunga ini sering digunakan sebagai bunga perhiasan karena bentuk dan warnanya yang indah dan feminin. Bunga ini juga sering diselipkan di telinga-telinga para wanita dalam tarian-tarian tertentu. 

Bunga anyelir atau carnation tumbuh tinggi sekitar 31 cm sampai dengan sekitar 1 meter dan biasanya mengeluarkan wangi yang harum. Bunga ini terdiri dari lima petal dan mempunyai single atau dobel blooms, petalnya mempunyai sampingan yang berzig-zag2. Bunga anyelir termasuk bunga perennial atau tanaman yang dapat hidup lebih dari 2 tahun. Karena bunga ini sering di tumbuh-silangkan maka bunga ini terdapat berbagai jenis warna seperti putih, merah muda (yang paling common atau biasa), merah, dan kuning. Kondisi yang cocok untuk menanam bunga ini adalah yang bertekstur liat berpasir, gembur, berdrainase baik dan memiliki PH antara 5,5 sampai 6,7. Bunga ini dapat hidup 18 sampai 20 bulan dan merupakan salah satu bunga yg tertua yang dikultivasikan dan salah satu bunga yang paling terkenal juga. Ketenaran bunga anyelir ini hampir menyamai bunga mawar. Bunga anyelir atau carnation terdapat 500 variasi yang berbeda.

Bunga anyelir atau carnation ini dianggap sebagai bunga untuk orang kelahiran January sama seperti halnya batu garnet dan bunga anyelir atau carnation adalah bunga nasional negara spanyol dan digunakan dalam hari-hari spesial seperti hari ibu, parent’s day, hari guru atau pernikahan. Bunga ayelir ini dianggap mengartikan sebagai kekaguman, keindahan, kasih sayang, kebanggaan dan rasa berterima-kasih. Artinya amat beragam tergantung dari warnanya yang bervariasi. Bunga carnation yang berwarna merah dianggap memberi arti sebagai kekaguman sedangkan warna merah gelap artinya kasih sayang yang dalam, warna putih mengartikan cinta yang murni, persahabatan dan keberuntungan. Selain itu bunga anyelir atau carnation yang bergaris2 memberi simbol penyesalan atas cinta yang tak terbalaskan, warna ungu mengartikan ketidaktetapan, merah muda artinya romantis dan cinta yang tak pernah mati.



2. Februari (Bunga Iris)

 

 adalah bunga untuk kelahiran Februari (sama seperti halnya batu amethyst atau batu kecubung kasihan) dan bunga ini dibudidayakan di berbagai belahan dunia. Dalam bahasa inggris bunga ini termasuk bunga “perennial” yang artinya salah-satu bunga yang dapat hidup lebih dari 2 tahun dan salah satu keistimewahannya adalah bunga ini dapat tumbuh di darat maupun di air. 

Bentuk bunganyapun menurut saya agak unik maupun warnanya juga ada yang merupai kulit harimau dalam jenis tertentu seperti blood iris. Bunga ini memerlukan cahaya matahari yang banyak dan salah satu tumbuhan yang mudah dibudidayakan. ‘Bearded iris’ bunga iris yang berbulu padat seperti jenggot2 kecil adalah jenis bunga iris yang paling banyak ditemui. Di dunia ini terdapat lebih dari 200 jenis tumbuhan golongan ini. Warna bunga ini pun berbagai macam yaitu biru-keunguan, merah muda, ungu sampai kecoklatan, kuning, oranye, putih maupun warna hitam tetapi tidak ada yang benar-benar berwarna merah asli. Dari berbagai banyak macam warna bunga iris, warna kebiruanlah yang paling sering ditemui. Minyak dari jenis tumbuhan ini digunakan sebagai aroma-terapi dan parfum.

Iris dalam bahasa Yunani artinya pelangi, dan bunga ini telah dianggap memiliki berbagai arti diantaranya yaitu kesetiaan, kebijaksanaan, kesejahteraan, persahabatan dan harapan. Karena Valentine’s day jatuh pada bulan Februari maka dari itu bulan kedua tersebut dianggap sebagai bulan asmara dan bunga iris dianggap sebagian orang sebagai bunga yang cocok untuk mewakilinya. Bunga iris juga sering digunakan sebagai bunga perhiasan dan sebagai bunga yang cocok untuk diberikan pada hari jadi atau hari ulang tahun pernikahan yang ke 25. Bunga alternatif bulan Februari adalah bunga violet.
Bunga Iris juga merupakan bunga yang dilukis oleh pelukis Vincent van Gogh yang diberi nama “Bunga-bunga Iris” dan merupakan satu dari sekian karyanya pada saat-saat terakhir menjelang kematiannya tahun 1890. Tahun 1987, lukisan tersebut menjadi lukisan yang termahal yang pernah dijual.


3. Maret (Bunga Narcissus)


Bunga narcissus atau daffodil, kadang disebut juga dengan nama jonguil tetapi biasanya hanya khusus di Amerika Utara adalah bunga yang juga unik karena bentuknya yang terdapat seperti terompet kecil terletak di tengah-tengahnya dan di kelilingi oleh 6 daun. Warna bunga ini kebanyakan kuning, tetapi ada juga yang berwarna putih, krim, oranye, dan merah-muda. Tinggi tanaman ini bisa mencapai 2 feet (60 cm), dan bunga nasional Wales ini adalah salah satu bunga yang juga mudah ditanam dan banyak orang yang menyisakan tempat di kebun mereka untuk tanaman yang satu ini. 

Perlu diingat juga bahwa semua bunga narcissus ini mengandung racun, ada kejadian dimana sejumlah murid di Inggris yang jatuh sakit setelah mencampurkan tumbuhan ini ke dalam sop mereka pada saat pelajaran memasaknya. Jika dikonsumsi dalam jumlah yang banyak bisa menyebabkan kematian. Bunga daffodil ini berasal dari Mediterania tapi telah dikultivasikan di berbagai negara sebagai tanaman hias.

Sama halnya seperti batu aquamarine, bunga daffodil juga dianggap sebagai bunga khas untuk orang kelahiran bulan maret dan mempunyai arti “lahir kembali”, semangat baru, kehormatan, dan penghargaan. Untuk memberitahu jika anda merasakan perasaan yang sama terhadap dia, maka bunga daffodil juga digunakan untuk alasan ini. Di Cina bunga daffodil ini juga mempunyai arti yang tidak kalah penting, yaitu memiliki simbol keberuntungan dan kekayaan. Karena bunga ini tumbuh pada awal-awal tahun, bunga ini juga dijadikan sebagai simbol tahun baru imlek Cina, dan jika bunga daffodil anda mulai tumbuh di saat-saat imlek tahun baru maka dipercayai akan memberi extra-keberuntungan atau hoki bagi si pemilik. Selain itu bunga ini juga merupakan salah satu bunga yang paling harum wanginya.


4. April (Bunga Daisy)


Bunga daisy adalah bunga dari keluarga asteraceae sama halnya seperti bunga aster atau sunflower. Asteraceae adalah keluarga tumbuhan berbunga kedua terbesar dalam segi banyaknya species atau jenis. Bunga daisy ini diperkirakan mencapai 10 persen dari semua tumbuhan berbunga di bumi dan diperdebat oleh para pakar antara tumbuhan jenis daisy ini lebih banyak atau tumbuhan jenis anggrek yang jumlahnya tidak kalah banyak dalam segi species. 

Pembelajaran atau pengetahuan mengenai keluarga tanaman ini disebut synantherology. Bunga daisy cukup sederhana bentuknya, memiliki bundaran yang lebar di tengah dan dikelilingi oleh petal-petal yang seperti sinar matahari, mungkin karena inilah bunga ini mulai disebut jenis bunga sunflower. Salah satu ciri bunga ini yaitu membuka petalnya pada pagi hari saat matahari terbit dan menutupnya kembali pada saat matahari terbenam, tetapi bunga daisy ini tidak cuman dikenal dalam hal itu, bunga ini juga terkenal akan kemampuannya menyembuhkan penyakit penyakit tertentu. 

Kebanyakan bunga ini ditemui berwarna putih, tapi ada juga yang berwarna merah, kuning, dan ungu. Bunga daisy yang paling disukai adalah gerbera daisy atau disebut juga African daisy, transvaal daisy ataupun Barberton daisy. Warnanya indah terang menyolok dan menjadi bunga daisy yang berharga paling tinggi dari jenis bunga daisy lainnya. Bunga gerbera daisy ini juga merupakan bunga kelima yang paling banyak digunakan sebagai “cut flower” setelah mawar, bunga carnation, chrysanthemum dan tulip. Daun dan bagian petal dari bunga ini dapat dimakan dan bisa digunakan untuk membuat teh untuk menyembuhkan sakit tenggorokan atau sakit perut.

Jika batu berlian adalah batu untuk orang kelahiran bulan april, bunga daisy juga dinobatkan sebagai bunga simbol kelahiran bulan april dan diberi arti sebagai kerendahan hati, kestabilan, suci, simpati dan keceriaan. Bunga alternatif lainnya untuk mewakili bulan april adalah bunga sweet pea.


5. Mei (Lily of the valley)

Lily of the valley adalah sejenis tanaman yang bersifat ‘perennial’ memiliki bentuk yang lucu, tanaman ini terdapat bunga bunga yang wangi dan harum berbentuk seperti lonceng lonceng yang bergantungan di setiap tangkainya. Bunga ini muncul di musim semi di daerah empat musim. Lily of the Valley termasuk salah satu yang paling indah dalam keluarga lily. 

Bunga bunganya biasanya berwarna putih walaupun kadang ada juga yang berwarna putih kemerah-mudaan. Pada bulan september bunga ini mengeluarkan buah buah berry manis di bagian petalnya yang berdiameter 5-7 mm. Lily of the Valley juga digunakan untuk keperluan pengobatan, dapat mencegah atau menolak racun, digunakan juga sebagai keperluan pengobatan hati dan epilepsy. Tetapi perlu diingat bahwa bunga lily of the Valley ini mengandung racun yang jika dikonsumsi dalam jumlah yang banyak bisa mengakibatkan kematian. Convallatoxin, racun yang terdapat di dalam tumbuhan ini dolo digunakan sebagai keperluan medikasi hati. Kegunaan lain dari bunga ini adalah untuk membuat parfum.

Lily of the Valley diberi arti sebagai lambang kemurnian, kesederhanaan, pesona, kerendahan hati dan juga dipercayai membawa keberuntungan dalam dunia percintaan maka dari itu tidak heran jika bunga ini sering ditemukan dalam penataan untuk bunga2 pernikahan. Karena bunga ini pada umumnya tumbuh di bulan mei maka bunga ini dinobatkan sebagai simbol bunga kelahiran bulan mei (sama halnya dengan batu zamrud atau emerald) dan bunga ini sering disebut juga dengan “may lily”. Bunga alternatif lainnya untuk bulan mei adalah semua bunga lily jenis lainnya. Bunga Lily of the Valley adalah salah satu bunga yang muncul di cerita cerita alkitab Kristen yang dipercayai bahwa air mata Bunda Maria yang jatuh di Salib Yesus berubah menjadi bunga Lily of the Valley. Cerita lain mengatakan bahwa bunga Lily of the Valley muncul dari darah St. George yang berperang melawan seekor naga.


6. Juni (Bunga Mawar)


Sepertinya tidak ada bunga yang melebihi ke-popularitasnya bunga mawar. Bunga mawar pada umumnya mempunyai 5 petal dan bunga ini berasal dari Asia, sebagian species lain berasal dari Eropa, Amerika Utara dan Baratlaut Afrika. Tidak dipungkiri lagi bahwa bunga mawar ini adalah bunga yang paling dikenal dan bunga yang paling banyak dijual atau ditransaksikan di para pedagang dunia florist. Bunga ini juga mempunyai nilai yang signifikan dalam dunia industri pembuatan parfum. Buahnya yang berbentuk berry yang terdapat di bunga mawar ini dalam species tertentu mengandung salah satu yang paling banyak vitamin C dibandingkan pada tanaman tanaman lainnya. Bunga mawar ini juga telah dijadikan sebagai bunga nasional negara Amerika dan Inggris. Bunga mawar inilah juga yang sering dipakai untuk para kaum lelaki di hari Valentine’s day untuk diberikan kepada kekasihnya sebagai tanda rasa kasih sayang atau cinta.

Untuk orang orang yang mengerti tentang bunga mungkin akan mengerti juga apa saja arti yang diselipkan dari sebuah warna, jumlah dan jenis bunga yang diberikan. Bunga mawar memiliki banyak arti yang berbeda sesuai dengan warna dan jumlah dari bunga itu sendiri tetapi semua bunga mawar pada umumnya dianggap memberi arti cinta atau kasih sayang.


Arti Mawar
Menurut “pakar-pakar” bunga khususnya bunga mawar,
bunga mawar berwarna merah artinya “ aku mencintaimu”.
Sekuntum bunga mawar yang belum mekar dan masih tertutup memberi arti “cinta pertama” .
Arti Jumlah Dalam Mawar
Enam mawar merah artinya “ Aku mengagumimu”.
Lima-belas mawar merah artinya “Maafkan aku”.
Dua-puluh-lima mawar merah untuk ucapan selamat atau artinya “Selamat!”.
Lima-puluh mawar merah memberi arti “Aku mencintaimu apapun juga”
Dan akhirnya 108 mawar merah artinya “Maukah menikah denganku?”.
Hmm… seratus delapan mawar?? “dia gak tau kali kalau mawar di Indonesia mahal harganya hehehe :p tetapi itulah cara-cara yang ditempuh sebagian orang-orang berdarah romantis di dunia Barat atau Eropa sana.
Arti Warna Dalam Mawar
Ada “jurus-jurus” lainnya lagi dalam mawar yaitu warnanya,
jika anda diberi mawar kuning atau oranye artinya pasangan anda minta putus atau artinya slow-down alias jangan terburu-buru karena bagi sebagian orang mawar kuning mempunyai arti “cinta yang mati”.
Merah-muda memberi arti “you are so sweet” atau tanda kekaguman.
Untuk mewakili rasa persahabatan yang tulus biasanya mawar berwarna peach atau warna buah persiklah yang diberikan.
Mawar putih mewakili arti keluguan atau kesucian dan biasanya orang-orang Eropa atau Barat suka memberi mawar warna ini pada anaknya.
Mawar ungu atau purple mewakili cinta pada pandangan pertama atau cinta abadi dan biasanya mawar warna purple ini dijadikan sebagai hadiah di hari jadi pernikahan ke 25 atau digunakan sebagai bunga kenangan atau memorial pada pasangannya yang telah tiada.
Jika batu mutiara adalah batu khusus untuk kelahiran Juni, bunga mawar juga berperan sebagai simbol bunga kelahiran Juni.


7. Juli (Bunga Larkspur)


Bunga Larkspur atau nama lainnya delphinium dan dolphin adalah bunga yang tinggi dan warnanyapun bervariasi dari ungu, biru, merah, kuning sampai putih. Bunga ini hanya bisa hidup dari dua sampai tiga tahun saja dan bunga ini dikategorikan sebagai tanaman kebun. Bunga larkspur atau delphinium ini memerlukan cahaya matahari yang banyak dan biasanya diberikan perlindungan dari tiupan-tiupan angin yang bisa mematahkan tangkainya yang panjang. Satu hal yang perlu diingat adalah bunga larkspur atau delphinium ini mengandung alkaloid delphinine yang beracun dan bisa mengakibatkan muntah-muntah jika dimakan dan bahkan bisa mengakibatkan kematian jika dikonsumsi pada jumlah yang banyak.

Dalam jumlah yang sedikit bunga larkspur ini dapat digunakan untuk pengobatan. Penyakit penyakit yang bisa disembuhkan oleh bunga dolphin ini yaitu gigitan serangga, asma, penyakit buang air dan juga penyakit mata dan telinga tertentu. Bunga ini juga dipercayai dapat mengobatkan sengatan kalajengking jika diminum bijinya dan jika dioleskan di bagian rambut kepala dapat membunuh kutu rambut dan telurnya. Bunga larkspur ini juga dapat digunakan untuk membuat tinta.

Bunga larkspur atau delphinium dijadikan bunga simbol kelahiran bulan July (sama halnya dengan batu mirah /ruby). Batu larkspur melambangkan hati yang terbuka dan keterikatan. Mencerminkan perasaan tanpa beban, bunga kelahiran musim panas ini juga mengungkapkan kecantikan alami yang khas.


8. Agustus (Bunga Gladiol)


Bunga gladiol adalah salah satu bunga kebun yang terindah dan merupakan tanaman bunga hias yang termasuk dalam keluarga iridaceae. Tanaman ini berasal dari Afrika selatan dan sebagian kecil spesis lainnya berasal dari Eurasia. Julukan lain dari bunga gladiol ini adalah “sword lily” atau pedang kecil dikarenakan bentuknya yang merupai. Bunga gladiol ini dapat tumbuh di ketinggian 90 sampai 150 cm dan mempunyai nilai ekonomis yang cukup baik. Warnanya juga bervariasi ada yang putih, kuning, oranye, merah-muda, dan merah. 

Tanaman ini bisa tumbuh dengan baik pada tanah ber-pH 5,8-6,5 dalam suhu 10-25⁰ C sangat toleran pada berbagai struktur tanah, dari tanah yang ringan berpasir dengan berbahan organik rendah sampai tanah yang berat berlempung atau liat. Tanaman gladiol akan berbunga sekitar 60-90 hari setelah tanam. Kelebihan dari bunga potong yang satu ini adalah kesegarannya bisa bertahan sampai sekitar satu setengah minggu dan dapat berbunga sepanjang waktu. Warnanya dan penampilannya akan tampil maksimal jika ditanam di kondisi dimana mereka mendapatkan cahaya matahari yang penuh, dan dapat membantu tanaman ini menyimpan energi matahari tersebut untuk masa pertumbuhannya di tahun berikutnya. 

Perlu diingat juga bahwa bagian tertentu dari bunga gladiol ini mengandung racun, jika dimakan atau disentuh bisa mengakibatkan reaksi iritasi atau alergi. Manfaat dari bunga gladiol ini adalah untuk sarana peralatan tradisional, untuk keperluan agama, ritual ritual tertentu, dan upacara kenegaraan. Bunga gladiol ini adalah salah satu cut-flowers atau bunga potong yang paling banyak dicari orang baik sebagai bunga hias atau untuk keperluan tanaman kebun karena bunga ini sangat menarik perhatian atau “eye-catching”.

Karena bunga gladiol tumbuh sekitar bulan agustus maka bunga gladiol ini dijadikan sebagai bunga kelahiran agustus (sama halnya dengan batu peridot) dan bunga gladiol atau gladiolus ini mempunyai arti kenangan, ketulusan, kemurahan hati dan juga pendirian yang teguh.


9. September (Bunga aster)


Bunga aster dalam berbagai macam jenisnya mencakup sekitar 600 species dari keseluruhan keluarga asteraceae. Ketinggian bunga aster bisa mencapai dari 5 inci (13cm) sampai dengan 8 kaki (2.4m) tergantung dari jenis spesisnya. Nama bunga ini aster berasal dari bahasa Yunani yang artinya bintang (a-star = aster), dikenal juga sebagai starwort, michaelmas daisy atau bunga beku. Bunga aster ini mempunyai keunikan atas warnanya yang ungu tapi juga bisa ditemui dalam warna lain seperti biru dan putih. 

Bunga aster sangat berkaitan dengan bunga chrysanthemum atau dikenal di Indonesia dengan nama krisan, krisanthemum atau bunga seruni. Sekilas kita akan mengalami kesulitan membedakan bunga aster dengan bunga krisan tapi jika kita telusuri lebih cermat kita akan tahu perbedaannya. Aster Cina adalah salah satu jenis bunga aster yang paling banyak ditemui dan jenis bunga aster yang dijumpai dari toko bunga sampai kebun. Tingginya 6-36 inci dan berasal dari Cina dan Jepang. Bunga aster ini juga merupakan salah satu bunga yang sering digunakan untuk berbagai acara seperti pernikahan, perhiasan tahun imlek dan lain lain.

Bunga aster adalah bunga kelahiran bulan september (sama halnya seperti batu safir), dan dianggap memiliki arti kesabaran, kasih sayang, dan keberuntungan. Bunga aster juga diberikan sebagai hadiah ulang tahun pernikahan ke 20. Suatu kepercayaan lama bahwa mambakar daun aster akan mengusir ular dan dalam tradisi Prancis meletakkan bunga aster diatas makam seorang tentara adalah sebagai penghormatan atas keberaniannya.


10. Oktober (Bunga calendula)


Bunga calendula atau disebut juga sebagai pot marigold adalah salah satu tanaman yang paling multi-fungsi atau banyak kegunaaannya. Berasal dari keluarga composite, bunga calendula ini dari namanya mempunyai arti “tiap sepanjang bulan” dan alasan dari namanya adalah bunga ini selalu tumbuh di tiap awal bulan, dan pada musim panas bunga calendula ini tumbuh nonstop dan jarang menemui kendala. 

Bunga calendula dan daunnya dapat dikonsumsi, dan digunakan untuk membuat salad dan sop dan rasanya mulai dari pahit sampai dengan pedas yang menyertai aromanya. Bunga calendula atau marigold amat cocok dijadikan sebagai antiseptik dan antifungal dan berisi hormon dan vitamin A precursors. Mampu mengobati sengatan lebah, luka bakar, sakit kepala, sakit gigi, demam, masalah menstrual, terkilir, penyakit kuning, penyakit mata dan luka atau iritasi pada kulit. Bunga calendula ini juga dimanfaatkan untuk mengusir serangga atau dijadikan sebagai obat anti-serangga, dan dalam dunia dapur bunga calendula dijadikan sebagai bumbu atau zat pewarna makanan.

Bunga calendula atau marigold dijadikan sebagai bunga kelahiran bulan oktober (sama halnya dengan batu opal) dan mempunyai arti kepuasan dan kemantapan. Bunga calendula ini juga pernah dijadikan sebagai bunga yang paling sakral di India dan biasanya diletakkan seperti kalung di leher leher patung dewa mereka.


11. November (Bunga Krisantemum)


Bunga krisantemum atau bunga seruni amat berkaitan dengan bunga daisy. Dalam bahasa Yunani arti krisanthemum adalah bunga emas, dan jenis bunga krisanthemum yang tertua adalah bunga krisanthemum Cina yang bentuknya mirip dengan bunga daisy di Cina juga. 

Bunga krisanthemum Cina tersebut telah dikultivasikan sekitar 2,500 tahun sebelum diperkenalkan ke Eropa dan sekarang bunga seruni ini telah banyak ditanam di negara Barat dan Eropa bahkan bunga krisan ini diangkat menjadi bunga nasional negara Jepang. Tinggi tanaman krisanthemum ini bisa mencapai 2 sampai 6 inci (5-180 cm). Warnanyapun bervariasi seperti merah-muda, oranye, merah, merah gelap, dan kuning. Sebagai bunga potong bunga seruni ini bisa bertahan sampai lebih dari 2 minggu. Seperti yang kita ketahui di Indonesia dan di negara negara tertentu di Asia bunga krisanthemum ini sering dicampur dengan air panas untuk diminum dan dipercayai bisa menyembuhkan demam, sakit tenggorokan dan influenza, dan minuman ini dikenal dengan nama “chrysanthemum tea” atau “teh kembang” kalau di Indonesia. Bunga krisanthemum atau disebut juga dengan julukan bunga musim gugur ini juga mengandung pyrenthrum suatu zat yang bisa membantu mengusir berbagai kutu dan sejenis hama lainnya, bunga seruni juga dapat membantu melancarkan peredaran darah dan urat nadi.

Bunga seruni dijadikan sebagai bunga kelahiran bulan November (sama halnya dengan batu topaz) dan menurut ilmu feng shui bunga seruni atau krisan ini dapat membawa kebahagiaan dan tawa di dalam keluarga. Bunga krisan juga mempunyai arti keceriaan, pesona, optimis, kelimpahan, keberuntungan, persahabatan dan cinta rahasia.


12. Desember (Bunga Natal)


Dikenal juga sebagai bunga Natal, bunga poinsettia ini memiliki asal usul yang menarik. Ceritanya dimulai ketika seorang anak kecil yang tidak mampu memberikan hadiah kepada Tuhan Yesus pada malam Natal dan dia memutuskan untuk memilih sebuah tanaman yang dicarinya di pinggir jalan, anak kecil tersebut diberitahu jika hadiah untuk Tuhan Yesus asal disertai dengan hati yang tulus dan cinta maka akan diterimaNya apapun bentuknya. Setelah itu tanaman yang diberikannya itu pun tumbuh menjadi bunga dengan warna merahnya yang mengkilau yang sekarang kita kenal dengan nama bunga poinsettia. Para penonton di gedung tersebutpun telah menyaksikan keajaiban tersebut.

Bunga poinsettia berasal dari Meksiko, termasuk dalam tanaman subtropis dan memerlukan suhu antara 10-20 derajat celcius. Bunga ini sangat dikenal dengan warna merahnya yang mengkilau dan bentuknya yang khas seperti yang anda lihat di hari hari menjelang Natal. Bunga inipun dijadikan perhiasan atau dekorasi dekorasi Natal seperti di pohon Natal. Selain berwarna merah menyala bunga poinsettia juga ada yang berwarna putih. Tanaman poinsettia tingginya bisa mencapai 10 feet atau sekitar 3.1 meter. Bunga ‘asli’nya amat kecil terletak di tengah tengah dan berwarna kuning, daunnya berukuran 7-16 cm yang disebut bracks. Bracts adalah sekelompok daun yang berwarna merah yang sering dikira petal dan bracts ini mengelilingi bunga bunga kecil di bagian tengah yang disebut “cyathia”. Bunga poinsettia bisa bertahan beberapa minggu. Bunga poinsettia tidak memerlukan banyak air jadi tidak perlu terlalu disirami air. Banyak species tanaman dalam genus euphorbia sangat beracun, poinsettia ini termasuk dalam genus tersebut dan getahnya yang putih seperti susu bisa mengakibatkan iritasi pada mata dan kulit. Namun untuk hal tersebut bunga poinsettia tidak bisa dikategorikan sebagai tanaman beracun karena bunga itu hanya mengakibatkan iritasi dan bukan kematian. Sebaiknya jika memiliki bunga poinsettia yang asli untuk dekorasi Natal sebaiknya dijaga jangan sampai anak kecil menyentuhnya, tetapi banyak juga yang sudah memalsukan bunga poinsettia ini dari plastik sehingga lebih aman untuk anak kecil.

Di negara Amerika, tanggal 12 Desember adalah hari Poinsettia Day. Bunga poinsettia dijadikan bunga kelahiran bulan Desember ( sama halnya seperti batu pirus atau turquoise yang dijadikan batu kelahiran desember) dan mempunyai arti sukses, perayaan, keyakinan dan keceriaan.




sumber : http://siwitralalatrilili.wordpress.com

Category: | 0 Comments


Anggrek Terbesar dan Terkecil di Dunia

 
Grammatophyllum speciosum

Selama ini yang kita tahu, tanaman anggrek terbesar di dunia adalah Grammatophyllum speciosum . Berat satu rumpun tanaman anggrek ini dapat mencapai ratusan kg. Tapi, selain Grammatophyllum yang berat itu, Vanilla ternyata adalah raja tanaman anggrek terpanjang di dunia. Tanaman anggrek spesis ini, yang merambat (hidup sebagai epifit) pada pepohonan hutan hujan, dapat mencapai 20 meter, bahkan lebih. 

 
Bulbophyllum minutissimum

Sementara tanaman anggrek terkecil di dunia adalah Bulbophyllum minutissimum, yang cuma setinggi 3-4 mm.

Padahal, tanaman anggrek mini ini berasal dari Genus Bulbophyllum, genus terbesar di dunia. Bukan terbesar ukuran tanamannya, tapi jumlah spesisnya yang mencapai lebih dari 1800.




Anggrek Terlangka & Tergolong Langka di Indonesia



Black Orchid


Anggrek hitam (Coelogyne pandurata) adalah spesies anggrek yang hanya tumbuh di pulau Kalimantan. Anggrek hitam adalah maskot flora propinsi Kalimantan Timur. Saat ini, habitat asli anggrek hitam mengalami penurunan jumlah yang cukup besar karena semakin menyusutnya luas hutan di Kalimantan namun masih bisa ditemukan di cagar alam Kersik Luway dalam jumlah yang sedikit. Diperkirakan jumlah yang lebih banyak berada di tangan para kolektor anggrek.
Dinamakan anggrek hitam karena anggrek ini memiliki lidah (labellum) berwarna hitam dengan sedikit garis-garis berwarna hijau dan berbulu. Sepal dan petal berwarna hijau muda. Bunganya cukup harum semerbak dan biasa mekar pada bulan Maret hingga Juni.
Anggrek hitam termasuk dalam anggrek golongan simpodial dengan bentuk bulb membengkak pada bagian bawah dan daun terjulur di atasnya. Setiap bulb hanya memiliki dua lembar daun saja. Daunnya sendiri sekilas mirip seperti daun pada tunas kelapa muda.


Anggrek hitam adalah salah satu spesies anggrek yang dilindungi di Indonesia karena terancam kepunahan di habitat aslinya. Anggrek hitam yang dalam bahasa latin disebut Coelogyne pandurata merupakan flora identitas (maskot) propinsi Kalimantan Timur. Populasi anggrek hitam (Coelogyne pandurata) di habitat asli (liar) semakin langka dan mengalami penurunan yang cukup drastis karena menyusutnya luas hutan dan perburuan untuk dijual kepada para kolektor anggrek.
Anggrek hitam (Coelogyne pandurata), sebagaimana namanya, mempunyai ciri khas pada bunganya yang memiliki lidah (labellum) berwarna hitam. Anggrek langka ini dalam bahasa Inggris disebut sebagai “Black Orchid”. Sedangkan di Kalimantan Timur, Anggrek Hitam yang langka ini mempunyai nama lokal “Kersik Luai”.
Meskipun Anggrek hitam identik dengan Kalimantan tetapi jenis anggrek ini selain di hutan liar Kalimantan juga tumbuh liar di Sumatera, Semenanjung Malaya dan Mindanao, Pulau Luzon dan Pulau Samar Filipina.
Ciri-ciri Angrrek Hitam. Jenis anggrek ini dinamakan Anggrek hitam lantaran memiliki lidah (labellum) berwarna hitam dengan sedikit garis-garis berwarna hijau dan berbulu. Jumlah bunga dalam tiap tandan antara 1 hingga 14 kuntum atau lebih. Garis tengah tiap bunga sekitar 10 cm. Daun Kelopak berbentuk lanset, melancip, berwama hijau muda, panjang 5 – 6 cm, lebar 2 -3 cm. Daun mahkota berbentuk lanset melancip berwarna hijau muda bibir menyerupai biola, tengah-tengahnya terdapat 1 alur, pinggirnya mengeriting, berwama hitam kelam atau coklat tua.
Daun Anggrek hitam berbentuk lonjong berwarna hijau dengan panjang berkisar antara 40 – 50 cm dan lebar antara 2 -10 cm. Sedangkan buah Anggrek hitam berbentuk jorong dengan panjang sekitar 7 cm dan lebar antara 2 – 3 cm. Dari keseluruhan bunga tidak banyak yang menjadi buah.
Ciri khas anggrek hitam lainnya yang membedakan dengan jenis anggrek lainnya adalah mengeluarkan bau semerbak. Biasanya tanaman itu mekar pada Maret sampai Juni. Anggrek hitam sebagaimana anggrek pada umumnya, tumbuh menumpang pada tumbuhan lain (epifit). Biasanya anggrek langka ini menempel pada pohon tua yang hidup di daerah pantai atau rawa.
Anggrek hitam (Coelogyne pandurata) tumbuh di tempat teduh. Umumnya jenis anggrek yang menjadi fauna identitas Kalimantan Timur ini tumbuh di dataran rendah pada pohon-pohon tua, di dekat pantai atau di daerah rawa dataran rendah yang cukup panas dan dekat sungai-sungai di hutan basah.
Tanaman yang epifit (hidup menumpang di tumbuhan lain) ini berkembang biak dengan dengan biji. Namun Anggrek hitam juga dapat dikembangbiakkan dengan cara memisahkan umbi semunya.
Anggrek Hitam Liar yang Makin Kelam. Populasi anggrek hitam (Coelogyne pandurata) di habitatnya yang liar semakin hari semakin langka. Meskipun menurut PP Nomor 7 Tahun 1999 anggrek ini dilindungi dan dilarang diperdagangkan bebas (kecuali hasil penangkaran), namun perburuan yang dilakukan untuk mengambil dan menjual jenis anggrek ini ke kolektor anggrek tidak kunjung mereda.
Selain itu, mulai beralihnya fungsi hutan untuk perkebunan dan pemukiman serta terjadinya kebakaran hutan yang terjadi tiap tahun semakin membuat populasi Anggrek hitam di alam liar semakin terancam kepunahan.
Mungkin para pecinta dan kolektor anggrek sebelum membeli Anggrek hitam musti teliti, apakah anggrek hitam yang dibeli itu hasil penangkaran atau hasil perburuan dari alam liar. Meskipun banyak pecinta anggrek yang mengoleksi Anggrek hitam, tetapi kepunahan spesies ini di alam bebas tetap merupakan kerugian yang besar bagi biodeversity Indonesia. Jangan sampai para pecinta anggrek justru menjadi penyebab utama kepunahan Anggrek hitam di alam liar.
Klasifikasi ilmiah: Kerajaan: Plantae; Divisi: Magnoliophyta; Kelas: Liliopsida; Ordo: Asparagales; Famili: Orchidaceae; Genus: Coelogyne; Spesies: Coelogyne pandurata; Nama binomial: Coelogyne pandurata

 
Anggrek Hitam(Coelogyne Pandurata)

Sebagai daerah tropis dengan hutan yang sangat luas, Papua memiliki aneka tanaman yang tidak dimiliki oleh Daerah-daerah lain. Ada banyak sekali jenis Anggrek-anggrek yang tumbuh di Papua, Salah satunya adalah Anggrek Hitam(Coelogyne Pandurata). Anggrek ini hanya ada di Papua dan termasuk salah satu flora yang langka di Dunia. Maka dari itu sebagai anak bangsa kita harus mempertahankannya 

 
Paphiopedilum glaucophyllum

Bunga anggrek langka ini hanya dijumpai di daerah sekitar gunung semeru di daerah Jawa Timur.
Anggrek ini disebut juga dengan anggrek kasut berbulu. Bentuknya seperti kantung di bagian bawahnya dengan warna kelopak bunga sedikit merah muda.


 
Anggrek Coelogyne pandurata



Bunga anggrek langka ini disebut juga dengan bunga anggrek hitam. Penyebaran bunga anggrek langka yang dilindungi ini di sekitar Kalimantan Timur. Bunga anggrek hitam ini ternyata sudah terkenal sampai ke manca negara dengan sebutan black orchid.
Disebut dengan bunga Anggrek hitam karena memiliki lidah di dalam mahkota bunga yang berwarna hitam. Lidah atau labellum inilah yang menjadi ciri khas anggrek hitam.

 
Anggrek Pensil (Vanda Hookeriana)

Angger pensil (Vanda hookeriana) asal Sumatra adalah jenis anggrek yang langka. Anggrek yang banyak diminati para pencinta bunga itu hidup menumpang pada bunga bakung (Crinum asiaticum). Langkanya anggrek ini, dikarenakan habitat anggrek yang ada di Cagar Alam Dusun Besar (CADB), Bengkulu sudah rusak oleh tangan manusia. Kerusakan tersebut juga menyebabkan bunga bakung mati.
Untuk mencegah kepunahan anggrek pensil, Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Bengkulu telah mencoba mengembangbiakkan anggrek ini. Uji coba pengembangbiakan anggrek langka itu di Danau Dendam Tak Sudah (DDTS), Bengkulu. Pada Februari 2005 ditanam sebanyak 20 batang, dan April 2006 sebanyak 7 batang. Ternyata anggrek tersebut dapat tumbuh subur di DDTS.


Dari berbagai sumber

Category: | 0 Comments



Sehat tidaknya makanan yang kita asup semua tergantung kita. Membuat perubahan, khususnya pada apa yang Anda makan, adalah salah satu cara termudah untuk mengelola dan mengontrol kesehatan. Selain memberikan energi yang dibutuhkan, makanan yang Anda konsumsi setiap hari juga berperan penting dalam mencegah berbagai penyakit.

Ada banyak makanan sehat yang bisa dengan mudah Anda peroleh di alam ini. Berikut adalah 10 makanan paling bergizi di dunia yang harus Anda masukkan dalam menu makanan sehari-hari:


Alpukat



Jangan salah mengartikan lemak yang terkandung pada buah alpukat. Lemak alpukat termasuk dalam kelompok lemak tak jenuh tunggal sehingga tidak akan membuat perut Anda gendut. Buah alpukat justru dapat menurunkan kolesterol. Para peneliti menemukan bahwa mengganti hanya 5 persen dari kalori yang berasal dari lemak jenuh (mentega atau keju) dengan lemak tak jenuh tunggal (alpukat) bisa memangkas risiko serangan jantung lebih dari sepertiga. Manfaat tambahan lainnya, alpukat juga tinggi kandungan beta-sitosterol, sterol tanaman yang menghambat penyerapan kolesterol dari makanan, bertindak sebagai senyawa antikanker (glutatin) dan antioksidan kuat.


Kacang



Kacang sebenarnya baik untuk jantung Anda karena kacang mampu menyerap kolesterol sehingga tubuh dapat membuangnya sebelum menempel pada dinding arteri. Studi menemukan bahwa diet tinggi serat larut dapat mengurangi kolesterol total sebesar 10-15 persen. Sebuah studi terakhir bahkan menunjukkan, makanan yang bersumber dari biji-bijian termasuk dalam kelompok teratas dengan kategori tingkat antioksidan tertinggi.


Blueberries



Kandungan senyawa antioksidan pada blueberries yang disebut flavonoid atau lebih dikenalanthocyanin berfungsi menangkal penyakit jantung, kanker, dan kebutaan terkait usia dan kehilangan memori. Seperti halnya sepupu mereka cranberry, blueberry terbukti dapat mencegah infeksi saluran kemih, berkat epicatechins antioksidan, yang menjaga bakteri tidak menempel ke dinding kandung kemih. Bahkan, serat dalam blueberry ampuh dalam menangkal sembelit.


Brokoli


Brokoli adalah salah satu makanan pelawan kanker, berkat kehadiran senyawa sulfur, seperti sulforaphane. Mengonsumsi lebih banyak brokoli bisa memangkas risiko seseorang dari kanker payudara, kanker paru-paru, dan kanker usus besar. Sulforaphane juga telah terbukti khasiatnya untuk membunuh bakteri yang menyebabkan bisul.

Brokoli juga merupakan sumber terbaik kalsium dan potasium sehingga baik untuk tulang serta mengatur tekanan darah Anda. Vitamin C dan beta-karoten juga dapat melindungi mata Anda dari katarak dan menjaga sel-sel otak dari serangan radikal bebas.


Cokelat hitam




Cokelat hitam mengandung sejumlah besar flavonoid, jenis antioksidan. Bahkan, kandungan flavonoid pada cokelat gelap lebih banyak daripada makanan lainnya. Studi menemukan bahwa antioksidan dapat meningkatkan tekanan darah, mencegah penggumpalan darah, memperlambat oksidasi kolesterol LDL, dan mengurangi peradangan. Beberapa penelitian menunjukkan bahwa makan 45 gram (1,5 ons) per hari dapat mengurangi risiko serangan jantung sebesar 10 persen. Makan cokelat hitam gelap juga dapat menurunkan resistensi insulin, masalah utama di balik diabetes.


Benih lenan (flaxseed)



Biji lenan bekerja layaknya seperti hormon estrogen dalam tubuh, menghalangi reseptor estrogen pada sel dan memberikan kontribusi terkait penurunan tingkat hormon tertentu yang berhubungan dengan kanker, seperti kanker payudara. Flaxseed juga merupakan sumber fantastis alpha-linolenic acid (ALA), suatu asam lemak esensial yang digunakan tubuh untuk membuat asam lemak omega-3. ALA berfungsi mengencerkan darah dan mengurangi risiko serangan jantung dan stroke. 


Bawang putih

Bawang putih memiliki antibakteri, antijamur, dan sifat sebagai antivirus, bahkan berpotensi untuk mengusir beberapa bakteri yang resisten antibiotik. Meski hanya menurunkan sedikit kolesterol, rempah-rempah ini juga bertindak sebagai pengencer darah, mengurangi pembentukan bekuan darah, risiko serangan jantung dan stroke. Mengambil setidaknya enam siung atau lebih bawang putih dalam seminggu bisa memangkas risiko kanker kolorektal, lambung, dan kanker prostat ketimbang harus makan satu cengkeh setiap minggunya.


Ikan salmon
Makan setidaknya dua porsi ikan salmon seminggu dapat mengurangi risiko kematian akibat penyakit jantung sebesar 17 persen dan risiko Anda terkena serangan jantung hingga 27 persen. Sebuah studi di Swedia yang diikuti lebih dari 6.000 pria selama 30 tahun menemukan bahwa mereka yang makan lemak ikan dalam jumlah yang moderat menurunkan risiko kanker prostat sepertiga. 


Bayam


Selain berfungsi dalam melindungi mata Anda dari degenerasi makula (penurunan ketajaman pengelihatan), kandungan karotenoid pada bayam juga dapat membantu mempertahankan kepadatan tulang dan mencegah risiko patah tulang. Segala macam sayuran berwarna hijau merupakan sumber yang kaya kalium dan magnesium serta folat, di mana semuanya berfungsi dalam menjaga tekanan darah dan mengurangi risiko stroke. Folat juga berkontribusi dalam memangkas risiko kanker paru-paru bagi mantan perokok.


Yogurt

Yogurt adalah sumber makanan yang berperan penting dalam pembangunan tulang. Akan tetapi, kekuatan yang sebenarnya terletak pada bakteri baik, yang dikenal sebagai probiotik, yang terus menekan pertumbuhan bakteri merugikan di dalam usus Anda. Terlalu banyak bakteri "buruk" dapat menyebabkan masalah kesehatan gastrointestinal dan lainnya. Mengonsumsi yogurt dapat membantu mengatasi penyakit inflamasi (peradangan) usus, maag, infeksi saluran kemih, dan infeksi jamur pada vagina.



sumber : kompas.com



Category: | 0 Comments


1.Peregrine Falcon 


kecepatan maksimum 389 km/jam

Ini dia,burung yang sedang santer di bicarakan oleh para peneliti.Burung ini bernamaPeregrine Falcon [sejenis alap-alap] yang nama latinnya : Falco peregrinus. Hidup di bagian utara Amerika, digolongkan dalam ‘birds of prey‘ [burung-burung pemangsa]

Dalam keadaan normal ketika berburu, burung ini bisa mencapai kecepatan 320 km/jam. Menjadikannya salah satu hewan tercepat didunia. Ukuran Betinanya, biasanya 30% lebih besar dari burung jantan. Paragrine Falcon memiliki panjang tubuh yang berkisar antara 34 sampai 58 cm [13-23 in] dengan lebar sayap 80 – 120 cm . Burung jantannya memiliki berat 440 – 750 gram, sedangkan betinanya mencapai 910 – 1500 gram

Spesies ini pertama kali dideskripsikan oleh Marmaduke Tunstall pada tahun 1771 dalam bukunya: Ornithologia Britannica. Studi ‘flight physics’ secara teori terhadap burung ini, memberi hasil kecepatan maksimum 400 km/jam ketika terbang pada ‘ketinggian’ rendah [low altitude flight] dan 625 km/jam [390 mph] ketika terbang pada ‘ketinggian’ yang tinggi [high altitude flight]. Secara experimental, rekor yang pernah dicatat oleh burung ini, ketika diteliti oleh Ken Franklin pada tahun 2005, yaitu mencapai 389 km/jam [242 mph].Wow…dasyat…!!!!


2.Spine Tailed Swift 


kecepatan maksimum 171 km/jam 

Spine-tailed swift (Hirundapus caudacutus) dapat terbang dengan kecepatan 171 km/jam (106 mph). Mengalahkan pesaingnya, burung frigate yang hanya dapat terbang dengan kecepatan 153 km/jam (95 mph). Burung ini mempunyai kaki yang sangat pendek yang mereka gunakan hanya untuk menempel di permukaan vertikal. Mereka membangun sarang di celah-celah batu karang di tebing atau lubang pohon. Mereka jarang bahkan tidak pernah berada di tanah dan menghabiskan sebagian besar hidup mereka di udara.Burung Swifts ini berkembang biak di bukit-bukit berbatu di Asia Tengah dan Siberia selatan. Spesies ini bermigrasi, musim dingin di selatan ke Australia.


3.Frigate Bird 


kecepatan maksimum = 153 km/jam.

Burung asal kepulaun Galapagos,Equador ini memiliki ciri khas yang sangat unik.Mereka memiliki suatu pundi-pundi tenggorokan yang dapat menggembung seperti balon.Pund-pundi tenggorokan yang berwarna merah ini hanya dimiliki oleh burung jantan saja,sedangkan betina tidak memilikinya.Fungsi dari pundi-pundi tersebut untuk mencari pasangan,mereka akan menggelembungkannya selama hampir 20 menit kemudian mengibas-ibaskan kepalanya dari sisi ke sisi, menggoyangkan sayapnya, dan memanggil sang burung Frigate betina agar tertarik padanya. Seekor burung Frigate akan kawin dengan sang jantan jika memiliki gelembung balon yang besar dan unik. Selama masa kawin, sang jantan akan menaruh sayapnya dengan manis dibalik mata sang betina agar memastikan bahwa dia tidak tertarik dengan burung Frigate jantan lainnya yang memiliki gelembung balon lebih bagus.Hahaha… Ternyata burung Frigate memang licik.



4. Spur Winged Goose 


kecepatan maksimum = 142 km/jam.

Salah satu jenis burung dalam family Anatidae ,yang berkaitan dengan angsa dan bebek .Jenis ini hidup pada lahan basah di seluruh sub-Sahara Afrika.Ukuran Spur dewasa sekitar 75-115 cm (30-45) panjang dan berat rata-rata 4 – 6,8 kg. Mereka termasuk jenis unggas air terbesar Afrika bahkan di dunia. 


5.Red Breasted Merganser 


Kecepatan maksimum = 129 km/jam

Jenis bebek yang sering ditemui di perairan tawar seperti danau dan sungai yang tersebar di seluruh Amerika Utara,Greenland,Eropa dan Asia .Ukuran Merganser dewasa adalah 52-58 cm dengan lebar sayap 67-82 cm.Ciri khasnya terlihat pada bulu di bagaian kepala yang membentuk gerigi,seperti anak punk.Red Breasted Mergansers dapat menyelam dan berenang di bawah air. Mereka umumnya memakan ikan , tetapi juga serangga air dan katak .


6.White-Rumped Swift 


kecepatan maksimum = 124 km/jam

Burung ini tersebar luas hampir di seluruh Eropa bagian selatan dan Afrika.Burung ini memiliki warna putih di bagian ekornya.Sama seperti Spine-tailed swift,mereka lebih banyak menghabiskan hidupnya di udara.


7.Canvasback Duck 


kecepatan maksimum = 116 km/jam

Mungkin dinamakan kanvas karena warna tubuh dari hewan ini berwarna putih bersih seperti kanvas.Jenis bebek ini dapat ditemui pada musim dingin di Atlantik,Amerika Selatan.Jenis bebek ini juga dapat menyelam saat mencari makanan seperti biji,tunas,larva,serangga.


8. Eider Duck 


kecepatan maksimum = 113 km/jam.

Berasal dari benua Eropa.Jenis bebek yang memiliki warna anggun,hitam dan putih di sekujur tubuhnya.Bebek ini termasuk bebek terberat dan terbesar di antara bebek jenis berbeda yang berada di kawasan Eropa.Eider duck sering kali dijadikan target buruan oleh para pemburu ketika musim migrasi tiba.


9.Green Winged Teal 


kecepatan maksimum = 109 km/jam

Green-winged Teal adalah yang terkecil dari beberapa jenis bebek lainnya. Mereka memiliki panjang 13-16 inci dan memiliki berat rata-rata sampai 1 pound atau ½ kg .Bebek jantan memiliki warna yang indah dengan kepala berwarna coklat kemerahan, kilat hijau di atas mata, dan garis vertikal putih di samping.Sedangkan betina hnay berwarna coklat kusam dan terdapat segaris hijau di sayapnya.Green-bersayap dapat terbang dengan cepat, sering kali dalam kawanan kecil atau berkelompok.


10.Mallard 


kecepatan maksimum = 105 km/jam.

Masih termasuk family dari bebek dan dikenal sebagai itik kalung.Ciri-ciri dari Mallard yaitu memili bulu melingkar menyerupai kalung di lehernya.Hewan ini tersebar area sub-tropis seperti Amerika utara, Eropa, Asia, Afrika, New Zealand dan Australia.




sumber : http://www.beritaunik.net






Category: | 0 Comments